Teknik Elektro

Pendahuluan

Seiring perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi, dewasa ini bidang keilmuan Teknik Elektro menjadi menjadi sangat penting untuk dikuasai sebagai dasar dan sentral perkembangan cabang ilmu lainnya yang terkait. Dengan begitu kebutuhan akan tenaga ahli elektro di seluruh dunia sangatlah tinggi baik di perusahaan, industri dan pemerintahan. Program Studi Sarjana Teknik Elektro Universitas Nusa Putra berdiri pada tahun 2018 merupakan satu-satunya program studi di wilayah Sukabumi Indonesia yang menyelenggarakan pendidikan tinggi di bidang Teknik Elektro meliputi penguasaan keilmuan di bidang arus kuat meliputi listrik tenaga dan energi terbarukan serta bidang arus lemah meliputi Robotika dan Internet of Things (IOT). quality control, dan logistik.

Visi

Menjadi Program Studi Elektro yang unggul dan memiliki kualifikasi internasional pada tahun 2045 dalam  penyelenggaraan pendidikan, penelitian dan pengabdian masyarakat di bidang Teknik Elektro untuk menghasilkan lulusan yang intelek, religius, inovatif dan berdaya saing global.

Misi

  1. Memajukan ilmu pengetahuan dan teknologi melalui pendidikan, pengajaran dan pembelajaran yang unggul dan bermutu tinggi pada bidang Keilmuan Teknik Elektro.
  2. Memajukan ilmu pengetahuan dan teknologi, melalui pengkajian, penelitian, publikasi dan pematenan hasil penelitian yang unggul dan bermutu tinggi pada bidang Keilmuan Teknik Elektro.
  3. Memajukan ilmu pengetahuan dan teknologi, yang dapat menjawab masalah dan tantangan masyarakat yang unggul dan bermutu tinggi pada bidang Keilmuan Teknik Elektro.
  4. Mengembangkan organisasi yang tangguh dan inovatif di Program Studi Teknik Elektro dengan memanfaatkan potensi sumberdaya secara optimal sehingga dapat adil dalam mencerdaskan kehidupan bangsa dan Negara.
  5. Mendorong tumbuhnya kemampuan penguasaan ilmu dan teknologi pada bidang Listrik Tenaga, Energi Terbarukan, Robotika dan Internet of Things di Indonesia demi terciptanya kemandirian bangsa.

Prospek Karir Lulusan

Setelah menyelesaikan Program Sarjana Teknik Elektro, lulusan dapat memiliki karir sebagai: Ahli Teknik Ketenagalistrikan, Ahli Teknik Proyek, Ahli Teknik Kendali, Ahli Teknik Otomasi, Ahli Teknik Perangkat Lunak/Pengembang Perangkat Lunak, Ahli Teknik Sistem, Ahli Teknik Desain Perangkat Keras, Ahli Teknik Telekomunikasi, Analis Sistem, Ahli Teknik IoT, Ahli Teknik Robotik, Guru & Peneliti / Akademisi, Pekerja/Keahlian BUMN, Pegawai Pemerintah / Keahlian, Wirausaha Teknologi.

 

SemesterKode/CodeMata Kuliah/CoursesSKSECTS
1EL1101Fisika Teknik34.8
EL1102Piranti dan Rangkaian Elektronika46.4
EL1103Pengukuran Listrik46.4
UN002Pendidikan Kewarganegaraan23.2
UN004Pengantar Bisnis23.2
UN005Pengantar Aplikasi Komputer34.8
UN006Bahasa Inggris Umum23.2
Total SKS/CREDIT2032
2EL1204Algoritma dan Pemrograman34.8
EL1205Kalkulus Teknik34.8
EL1206Dasar Sirkuit Analog dan Digital46.4
EL1207Rangkaian Listrik46.4
EL1208Pengantar Material Teknik Elektro34.8
UN001Pendidikan Pancasila23.2
UN007Bahasa Inggris Bisnis23.2
Total SKS/CREDIT2133.6
3EL2109Metode Fuzzy dan Jaringan Saraf Tiruan34.8
EL2110Teknologi Media Digital23.2
EL2111Persamaan Diferensial34.8
EL2112Sistem Kontrol Industri34.8
EL2113Mikrokontroler dan Pemrograman C46.4
EL2114Gambar Teknik Elektro46.4
UN003Agama dan Etika23.2
Total SKS/CREDIT2133.6
4EL2215Sistem Telekomunikasi34.8
EL2216Manajemen Sistem Tenaga dan Proteksi23.2
EL2217Aljabar Linear34.8
EL2218Sinyal dan Sistem34.8
EL2219Elektromagnetika46.4
EL2220Mikro Komputer dan Pemrograman Phyton46.4
UN008Bahasa Indonesia dan Budaya23.2
Total SKS/CREDIT2133.6
5EL3121Kecerdasan Buatan dan Data Sains34.8
EL3122Pemrosesan Sinyal Digital23.2
EL3123Metodologi Penelitian34.8
EL3124Robotika dan sistem intelijen34.8
EL3125Antena dan Komunikasi RF34.8
EL3126Generasi Terbarukan dan Jaringan listrik pintar34.8
EL3128Statistika23.2
UN010Kenusaputraan23.2
Total SKS/CREDIT2133.6
6EL3227K3 dan Hukum Ketenagakerjaan23.2
IN101Pengalaman Kerja46.4
IN102Evaluasi Pengalaman Kerja34.8
IN103Evaluasi Kemampuan Ketenagakerjaan34.8
IN104Seminar Pra-Internship23.2
RS101Pengalaman Penelitian46.4
RS102Penulisan Penelitian Ilmiah34.8
RS103Proyek Penelitian34.8
RS104Seminar Pra-Riset23.2
SE101Mata Kuliah Open Course 146.4
SE102Mata Kuliah Open Course 234.8
SE103Mata Kuliah Open Course 334.8
SE104Laporan Pra-Student Exchange23.2
UN011Kuliah Kerja Nyata23.2
UN012Praktek Kerja Lapangan23.2
Total SKS/CREDIT4248
7IN205Pengalaman Profesional46.4
IN206Evaluasi Pengalaman Profesional46.4
IN207Evaluasi Kemampuan Profesional46.4
IN208Seminar Hasil Internship46.4
RS205Publikasi Ilmiah69.6
RS206Manajemen Proyek Penelitian34.8
RS207Penulisan Jurnal Prosiding34.8
RS208Seminar Hasil Riset46.4
SE205Mata Kuliah Open Course 146.4
SE206Mata Kuliah Open Course 246.4
SE207Mata Kuliah Open Course 346.4
SE208Laporan Akhir Student Exchange46.4
UN009Kewirausahaan23.2
Total SKS/CREDIT5060.8
8UN013Skripsi69.6
Total SKS/CREDIT249.6
 

Konversi dari SKS ke European Credit Transfer System (ECTS)

Penjelasan 1 SKS dalam pelajaran
Penjelasan 1 SKS dalam pelajaran

1 kredit setara dengan 170 menit atau 2,83 jam. Setiap semester terdiri dari 14 kali pertemuan. Artinya, diperoleh total 39,62 jam per semester. 1 ECTS setara dengan 25 jam. Untuk mendapatkan gelar Sarjana, seorang siswa harus menyelesaikan minimal 144 kredit, yang setara dengan 228,21 ECTS. Menurut Standar Eropa, program kuliah 3 tahun setara dengan 180 ECTS, dan program kuliah 4 tahun setara dengan 240 ECTS. Jumlah perkuliahan di FECD-UNSP adalah 228.21 ECTS, artinya memenuhi standar Eropa.

Beban Satuan SKS untuk setiap mata kuliah ditentukan sesuai dengan proses pembelajaran (karakteristik perkuliahan) yang dilaksanakan. Satu semester terdiri dari 14 sesi/pertemuan pembelajaran (14 minggu) dan dua kali ujian; Ujian Tengah Semester, dan Ujian Akhir Semester (UAS).